Langsung ke konten utama

"SALAH" Jadwal pelajaran



SENANG & SEDIH. Itulah dua perasaan saya ketika pertama kali menginjakkan kaki di Al-Khor International School, saya senang karena saya akhirnya bisa bersekolah lagi dan saya menjadi lebih cepat  1 Tahun dibandingkan teman-teman saya yang berada di Indonesia(jadi teman-teman saya yang di Indonesia masih harus melewati Fase-fase yang sulit untuk menyelesaikan Jenjang kelas 6, saya sudah langsung Kelas 7) TANPA UN, TO, DLL. Saya sedih karena saya tidak yakin akan mendapatkan teman-teman baru karena 1 Faktor, yaitu bahasa Inggris saya yang grammarnya agak-agak "MEDOK". Tetapi, untungnya saya bertemu teman-teman baik yaitu ada Aiman(Malaysia), Ridho(Indonesia), Mohammed(Qatar), Norman(Indonesia), Abdul(Syria), Faris(Indonesia), dll yang bersedia untuk menjadi Partner atau Translator ketika sedang Belajar.

Sedikit tentang Al-Khor International School:

-Berada di lingkungan Al-Khor Community
-Sekolahan yang berada diperingkat kedua terbagus se-Qatar
-Berada dibawah naungan 2 Perusahaan gas terbesar di Qatar yakni QatarGas dan RasGas
-Dikhususkan untuk Anak-anak Karyawan yang bekerja di RasGas dan QatarGas
-Memiliki sekitar 100 lebih Murid
-Memiliki 2 "Stream" yakni ada British Stream dan Indian Stream
-Memiliki bangunan yang cukup luas
-Memiliki tingkatan dari Nursery-Secondary
-Memiliki Fasilitas yang sangat memadai
-Memiliki tenaga pengajar dari berbagai belahan Dunia
-Dll.

Nb: Lebih lanjutnya silahkan buka web nya di sini

Jadi,, maksud dari adalah judul diatas adalah. Saya akan menceritakan pengalaman saya mendapatkan Jadwal Pelajaran yang salah.

"Yang salah siapa? Ente atau gurunya?"

Ya jelas yang salah adalah:______________. Nanti dulu, ayo kita kembali ke Topik Blog INI!

Jadi,, sekolahan disini tuh sistemnya kayak film "HARRY POTTER". Sistem housing atau sistem pengelompokan guru. Btw, ini khusus year 7-13(SMP-SMA) yak. Jadi,, kalo pagi-pagi, si murid dateng ke sekolah dateng dulu ke guru Tutornya buat dikasih tau akan ada event apa bulan ini, ada obat yang harus diminum gak?, dll.

Begitu saya masuk ke ruangan tutornya. Saya langsung dikasih "TimeTable" sama guru tutornya, saya langsung tanya sama teman saya pada saat break, "Bro! Habis break ini ente ada pelajaran BM gak?" Terus sahut salah satu temen saya yang dari Indonesia "Yang bener bro?! Coba liat timetablenya" Terus ane langsung kasih aja timetablenya. Dia langsung aja manggil temennya yang dari Malaysia, terus kata dia "Ikut dia sana!" Trs saya tanya temen yang tadi nyuruh saya ikut ama si Malay "Bro! Terus ente kemana?" Kemudian dia jawab "Ane mau bahasa Indonesia dulu! Ok, BYE!!" Terus saya ikut si Malay aja.

Kemudian begitu saya masuk kedalam kelas bahasa malaysia. Saya langsung ditanyain berpuluh-puluh pertanyaan. Entah itu pernah ke Malaysia gak? Inilah, itulah. Dan sukses hampir membuat kepala saya hampir "MELEDAK". Terus begitu selesai pelajaran BM, saya langsung tanya aja ke Mrs. Flint, "Good afternoon ms. Why in my timetable the lesson is BM? Why not BI?" Terus hbs itu Mrs, Flint menjawab "Ok, tomorrow your tutor teacher will give you new TimeTable ok?" Terus habis itu saya langsung aja gembira dalam hati, kemudian saya menjawabnya "Ok. Thankyou ms" kemudian si Mrs. Flint langsung menjawab "Your welcome Izzan. Have a nice day" kemudian saya membalasnya "Have a nice day too ms".

Keesokan harinya begitu saya masuk kedalam kelas Tutornya. Saya langsung dikasih TimeTable, eh bener dikasih yang baru. Saya langsung aja lega "الحمدالله". Jadi,, thankyou ya semuanya! Kemudian saya kalo ngepost sesempatnya yak. Ok?




Intinya adalah gak ada yang salah. Ini cuman menceritakan pengalaman saya pertama kalinya belajar di Sekolah Internasional. Wkwk.




Komentar